Desa Digital merupakan salah satu program untuk mengurangi kesenjangan arus informasi yang terjadi di desa, yakni pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi yang terintegrasi dalam pelayanan publik dan kegiatan perekonomian. Dengan adanya Desa Digital diharapkan pelayanan publik dapat meningkat dan pemberdayaan ekonomi masyarakat menjadi berkembang.
Platform Desa Digital fokus pada berbagai kebutuhan informasi, pelayanan, dan perekonomian. Dengan demikian maka kesenjangan pembangunan baik antar wilayah serta antar kota dan desa dapat diminimalkan. Untuk merealisasikan terbentuknya Desa Digital, selain ketersediaan fasilitas internet yang memadai, ada beberapa hal yang harus diperhatikan dan dipersiapakan yaitu:
1. Melakukan Sosialisasi
Penting sekali untuk melakukan sosialisasi kepada masyarakat agar bergerak bersama mewujudkan Desa Digital dengan membangun kesadaran akan pentingnya memanfaatkan internet dalam membantu aktivitas masyarakat.
2. Memperhatikan Tujuan dan Kepentingannya
Kehadiran Desa Digital dapat bermanfaat untuk menghilangkan kesenjangan teknologi di desa sehingga sangat dianjurkan bagi Pemerintah Daerah untuk mewujudkannya. Berbagai layanan akan tersedia dalam satu platform, tidak terkecuali sebagai media promosi usaha yang dimiliki masyarakat desa dalam menjangkau pasar lebih luas.
3. Membangun Infrastruktur
Demi mewujudkan Desa Digital yang optimal, Pemerintah Daerah dapat memulainya dengan melakukan pembangunan terhadap infrastruktur. Hal ini merupakan langkah awal yang sangat penting seperti menyediakan jaringan internet dengan kualitas yang baik.
4. Membangun Teknologi Desa
Dalam proses pembangunan teknologi desa seperti membuat aplikasi ataupun website desa resmi, hal tersebut dapat dilakukan secara paralel tanpa harus menunggu pembangunan infrastruktur rampung karena pengembangannya dapat dilakukan terlebih dahulu.
Aplikasi atau website desa akan menjadi platform tata kelola desa yang menawarkan sejumlah layanan seperti sistem informasi pembangunan desa, administrasi, kependudukan, pelayanan publik, anggaran, dan berbagai layanan lainnya.
5. Menyediakan Perangkat Pintar
Selain dari bidang teknologi yang dibangun, penting juga dalam memperhatikan perangkat pintar yang akan digunakan sebagai pendukung demi terwujudnya Desa Digital. Pilihlah yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat Desa dan mampu diimplementasikan oleh mereka.
Desa Digital akan menjadi katalisator perbaikan layanan publik dan ekonomi masyarakat karena program ini bertujuan untuk mengembangkan potensi desa, pemasaran, dan percepatan akses serta pelayanan publik. Pelayanan yang bersifat digital akan mendorong peningkatan layanan publik sekaligus akan mempermudah Perangkat Desa dalam melakukan evaluasi dan perbaikan layanan dengan basis data yang dimiliki. Dalam konteks ekonomi, Desa Digital dapat dijadikan sebagai sarana peningkatan kinerja ekonomi desa dan pemberdayaan ekonomi masyarakat desa.