Pemerintah Desa Banjar Sari menggelar kegiatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) hari ini (Jum'at, 15/05/2020) di halaman Kantor Desa. Kegiatan dipimpin langsung oleh Bapak Kepala Desa yang dihadiri oleh Ibu Camat Labuhan Haji, Yusmeli Hartini, SP. Dalam kesempatan tersebut, Ibu Camat berkenan memberikan sambutan sekaligus membuka secara resmi kegiatan.
Dalam sambutannya Ibu Camat menyampaikan bahwa terealisasinya bantuan-bantuan ini merupakan wujud kepedulian Pemerintah terhadap masyarakat sebagai dampak dari merebaknya wabah Covid-19. Adapun bantuan ini ada yang berbentuk paket sembako dan adapula yang berupa uang tunai. Salah satu bentuk bantuan yang berupa uang tunai adalah BLT-DD yang dibagikan hari ini yaitu dana yang bersumber Dana Desa sebesar Rp600.000,- (enam ratus ribu rupiah) per keluarga selama tiga bulan (April, Mei, Juni). Lebih lanjut Ibu Camat berpesan agar masyarakat tetap mematuhi himbauan Pemerintah Daerah dalam rangka memutus rantai penyebaran wabah Covid-19 ini, sehingga keadaan akan kembali normal dengan lebih cepat.
Pemerintah Desa Banjar Sari mengalokasikan 30% Dana Desanya untuk BLT-DD dengan cakupan sebanyak 181 keluarga miskin. Hal ini berdasarkan surat Keputusan Bupati Lombok Timur Nomor 188.45/327/PMD/2020 tentang Penetapan Besaran Dana Desa, Jangka Waktu, dan Jumlah Kepala Keluarga Penerima Bantuan Langsung Tunai/BLT Dana Desa se-Kabupaten Lombok Timur tahun 2020.
Hadir pula dalam kesempatan tersebut Bapak Danramil 16/15-08/Labuhan Haji bersama Babinsa, Bhabinkamtibmas, unsur BPD, dan Pendamping Desa Kecamatan Labuhan Haji.


