Pemerintah Desa Banjar Sari terus menerus berbenah untuk meningkatkan pelayaan yang lebih baik dan berkualitas melalui Sistem Informasi Desa (SID). Dalam aplikasinya, SID mengandung 3 (tiga) manfaat pokok yang sangat penting yaitu (1) untuk menampung data dasar penduduk/sebagai bank data, (2) menjadikan layanan administrasi penduduk lebih efektif-efisien, dan (3) menjadi media informasi dan komunikasi antara Pemerintah Desa dengan masyarakat.
Untuk menyempurnakan data dasar penduduk yang sudah ada sekaligus sebagai strategi verifikasi data penduduk maka diperlukan peranserta masyarakat dalam penyempurnaannya. Oleh karena itu, berikut kami jabarkan tatacara menggunakan Layanan Mandiri di Website Resmi Pemerintah Desa Banjar Sari.
1. Silakan datang langsung ke Kantor Desa untuk memperoleh PIN Penduduk agar dapat mengakses Layanan Mandiri di Website Resmi Pemerintah Desa Banjar Sari
|
2. Gunakan PIN Penduduk Anda untuk masuk maka akan tampil PROFIL yang berisi Biodata Anda
|
3. Silakan klik tombol Cetak Kartu Keluarga lalu klik untuk melihat biodata anggota keluarga Anda maka akan muncul tampilan seperti ini
|
4. Apabila Anda ingin mencetak Biodata Anda silakan klik tombol Cetak Biodata, maka akan muncul tampilan ini
|
5. Klik submenu LAYANAN untuk mengetahui rekam jejak layanan administrasi yang sudah Anda lakukan di Kantor Desa
|
6. Klik submenu LAPOR untuk melaporkan perubahan biodata/identitas Anda, identitas anggota keluarga, atau untuk menambahkan anggota keluarga yang belum masuk di data dasar penduduk
|
7. Submenu BANTUAN untuk mengetahui jenis bantuan yang sudah Anda peroleh
|
8. Untuk keluar sistem silakan klik submenu KELUAR |
Kami ingin menggarisbawahi bahwa sebagaimana disampaikan di paragraf awal bahwa tujuan kami adalah untuk menyempurnakan data dasar penduduk, untuk itu patut menjadi atensi yaitu menyampaikan segala bentuk laporan perbaikan data/identitas Anda di submenu LAPOR tersebut. Adapun submenu lainnya akan mengikuti secara bertahap. Demikian untuk maklum dan terimakasih.